20 Resep Masakan Sehari-hari Sederhana Yang Enak Dan Praktis Cara Membuatnya

8. Resep Masakan Sehari-hari Sayur Tahu Tempe Dengan Santan

Resep tahu tempe kuah santan tradisionalResep tahu tempe kuah santan sederhana

Resep masakan sehari-hari memang kurang afdol tanpa sayur yang satu ini. Ya, walaupun kelihatannya sudah ketinggalan jaman, tetapi resep sayur santan dengan tempe dan tahu ini tetap nikmat apabila disantap bersama dengan nasi putih. Perpaduan santan gurih dengan bumbu lainnya memang tidak bisa dibandingkan dengan resep lainnya.
Bahan bahan Sayur Tempe Tahu
– Tahu yang ada kulitnya ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 5 pcs.
– Tempe ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 1 papan saja.
– Bawang putih kurang lebih sebanyak 3 pcs saja. Kupas lalu iris iris tipis.
– Bawang merah kurang lebih sebanyak 4 pcs saja. Kupas kulitnya lalu iris iris tipis juga.
– Lengkuas kurang lebih sebanyak 1 pcs ukuran sedang. Cuci bersih lalu memarkan.
– Daun salam kurang lebih sebanyak 2 lembar saja.
– Buah caba rawit secukupnya atau kurang lebih sebanyak 3-5 pcs. Cuci bersih lalu iris iris serong.
– Buah cabai hijau secukupnya. Cuci bersih lalu iris iris serong.
– Santan instan secukupya atau kurang lebih sebanyak 1 kotak kecil saja. Campur dengan air supaya tidak terlalu kental. Disarankan untuk menggunakan santan asli.
– Buah tomat segar 1 buah saja. Cuci bersih lalu iris iris kecil.
– Penyedap rasa royco rasa daging atau ayam secukupnya sesuai selera.
– Gula pasir putih secukupnya sesuai selera.
– Garam dapur beryodium secukupnya sesuai selera.
Cara Membuatnya :
– Langkah pertama potong kecil bentuk dadu tempe dan tahunya kemudian goreng sebentar / setengah matang.
– Siapkan penggorengan dan beri minyak goreng secukupnya.
– Masukkan bawang putih, bawang merah dan irisan cabainya lalu aduk aduk dan tumis sampai tercium bau harum.
– Tuang santan cairnya bersama dengan gula pasir, garam dapur dan penyedap royco secukupnya. Aduk aduk supaya semua bahan tercampur rata.
– Masukkan lengkuas yang sudah dimemarkan bersama dengan daun salamnya. Aduk aduk lagi dan beri tambahan air sedikit supaya tidak terlalu kental kuahnya.
– Aduk aduk sampai hampir mendidih kemudian masukkan potongan tempe dan tahunya.
– Aduk aduk sampai mendidih. Cek rasa terlebih dahulu dan tambahkan garam dan gula kalau diperlukan.

9. Resep Sayur Lodeh Tradisonal.
Resep sayur lodeh walaupun kelihatannya kuno, tetapi kalau sudah dicoba pasti akan ketagihan kembali. Berbagai macam sayurannya, seperti daun so, jagung manis, melinjo dan yang lainnya memberikan citarasa khas yang membuat kita akan rindu untuk menyantapnya kembali. Untuk bahan dan cara membuatnya bisa dilihat di Resep Sayur Lodeh Tradisional.

10. Resep Sayur Asem Betawi
Resep sayur asem betawi mempunyai ciri khas tersendiri yang membuatnya mempunyai ciri khas dan citarasa yang berbeda dengan sayur asem lainnya. Bahan-bahan yang digunakan lebih komplit dan bumbunya juga lebih lengkap. Untuk yang bosan dengan resep sayur asem biasanya, silahkan melihatnya disini Bahan dan Bumbu Sayur Asem Betawi.

Loading…

11. Resep Ayam Goreng
Resep ayam goreng ini menggunakan bumbu ayam kalasan ala Ny Suharti. Perpaduan rasa gurih ayam dengan kremes nya pasti disukai oleh anak anak dan anggota keluarga yang lain. Cara membuat resep masakan sehari-hari ayam ini cukup mudah dan sederhana kok. Bahan bahan dan tips cara memasaknya silahkan lihat disini Resep ayam goreng enak ya.

12. Resep Ayam Pedas Manis Kecap
Buat yang suka pedas dan manis, menu masakan sehari-hari ayam pedas manis spesial ini layak dan wajib dicoba. Perpaduan rasa gurih ayam dengan manisnya kecap dan pedasnya cabai dijamin membuat setiap orang yang mencicipinya akan ketagihan. Yuk kita coba buat resep masakan ayam pedas manis kecap ini dirumah.

13. Resep Masakan Semur Ayam Spesial
Resep masakan ayam ini menggunakan bumbu semur spesial dari bahan dan bumbu tradisional. Seperti resep masakan sehari-hari semur lainnya, citarasa yang dominan adalah kecap. Untuk itu, pemilihan dan penggunaan kecap harus benar benar dipilih yang spesial dan kental supaya aroma dan citarasanya kuat. Untuk yang suka dengan semur, silahkan melihat bahan dan cara membuat menu masakan semur ini.

Pages: 1 2 3 4

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *