5 Aneka Resep Nugget Ayam Rumahan Sehat Bergizi Dengan Keju, Wortel, Sayuran atau Tanpa Roti Tawar. Dilengkapi Tips dan Rahasia Cara Membuat Adonan Nugget Ayam Supaya Kenyal, Gurih, Renyah Dan Tahan Lama Bisa Disimpan Di Freezer Untuk Stok Cemilan atau Lauk Di Rumah.
Tengah malam terbangun dan ternyata lupa makan di sore hari nya? Mau makan masakan semua sudah habis dan malas untuk keluar rumah? Atau mungkin teman teman pernah mengalamin anak anak susah buat makan dam bosan dengan masakan bunda di rumah? Ya, itu memang masalah klasik di tengah kita. Untuk itu, biasanya keluarga di Indonesia menyediakan masakan setengah jadi yang bisa dengan cepat di olah di saat genting, salah satunya adalah Nugget Ayam. Ada banyak sekali variasi resep ayam nugget yang nanti anda bisa bikin, seperti Resep Nugget Ayam Keju, Nugget Ayam Sayuran dan lainnya, tetapi untuk kali ini saya akan mengajak teman teman untuk mencoba cara membuat nugget sendiri yang enak dan sehat.
Daftar Isi Aneka Resep Nugget Ayam Spesial
- 1. Resep Nugget Ayam Sederhana
- 2. Resep Nugget Ayam Keju
- 3. Resep Nugget Ayam Wortel
- 4. Resep Nugget Ayam Tanpa Roti Tawar Sederhana
- 5. Resep Nugget Ayam Sayur
Ada beberapa macam variasi makanan ini yang tersedia di pasaran dan mini market yang dijual. Seperti contoh Nugget Ikan, Nugget Salmon, Nugget Sayur, Nugget Tahu, Nugget Daging Sapi dan lain lainnya. Bahkan untuk resep nugget ayam ini sendiri pun bisa menhasilkan beberapa variasi, seperti resep nugget ayam keju, nugget ayam pelangi, resep nugget ayam sayuran dan yang lainnya. Nah kali ini kita akan berikan aneka cara membuat nugget ayam rumahan yang sehat bergizi dan praktis tanpa bahan pengawet.
Loading…
Memang selain praktis, salah satu variasi menu olahan daging ayam ini juga gampang sekali di dapat di supermarket ataupun mini market yang banyak tersebar di sekitar kita. Masalah harga memang tergantung kantong masing masing, tetapi kalau kita bisa membuat nugget sendiri, tentu hasilnya bisa benar benar kita kontrol kualitas hasil jadinya dan bahan bahan yang akan digunakan. Untuk itu kali ini saya akan mengajak teman teman untuk belajar cara membuat Resep Nugget Ayam Enak dan Sehat.
1. Resep Nugget Ayam Sederhana
Selain resep nugget ikan, kita juga bisa membuat nugget dari daging ayam. Malah bisa dibilang lebih praktis dan mudah dibandingkan dengan ikan yang harus membersihkan durinya. Selain tentu lebih sehat, resep nugget ayam sederhana tentu jauh lebih ekonomis dibandingkan kita membelinya bukan. Buat yang tertarik, bahan dan cara membuat nugget ayam sederhana bisa dilihat di bawah ini.
Bahan-bahan :
- Daging ayam segar tanpa tulang yang sudah difillet kurang lebih sebanyak 1/2 kg. Sebaiknya menggunakan bagian dada ya supaya kesat nuggetnya.
- Bawang putih ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 5 pcs.
- Telur ayam ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 2 pcs dan kocok lepas.
- Bawang bombay ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 1 pcs saja.
- Lada bubuk sedikit saja atau kurang lebih sebanyak 1/2 sendok kecil.
- Garam dapur beryodium sedikit saja sesuai selera.
- Tepung roti secukupnya sesuai kebutuhan.
- Minyak goreng sedikit saja.
Bahan tambahan :
- Telur ayam yang sudah dikocok kurang lebih sebanyak 2 pcs.
- Tepung terigu secukupnya sesuai kebutuhan.
- Tepung roti secukupnya sesuai kebutuhan.
Cara bikin nugget ayam sederhana :
- Pertama kupas bawang bombay dan putih kemudian cincang.
- Sipakan wajan dengan 2 sampai 3 sendok makan minyak kemudian masukkan cincangan bawang putih diatas dan aduk aduk sampai wangi.
- Masukkan bombay cincangnya kemudian aduk aduk kembali hingga bombainya layu lalu angkat.
- Masukkan daging ayam bersama dengan tumisan bawang diatas kedalam chooper atau bisa juga menggunakan blender lalu haluskan.
- Masukkan telur ayam yang sudha dikocok lepas kemudian masukkan dan aduk bersama adonan diatas.
- Masukkan garam dapur bersama dengan ladanya kemudian aduk aduk sampai benar benar rata.
- Masukkan tepung rotinya sedikit demi sedikit sambil diaduk aduk sampai terasa cukup kenyal dna padat adonannya.
- Siapkan panci kukusannya.
- Sipakan loyang yang sudah diberi lapisan minyak sedikit saja.
- Masukkan adonan resep nugget ayam tadi kedalamnya kemudian masukkan ke panci kukusan.
- Masak dan kukus adonan tadi sampai matang atau kurang lebih selama 25 menit sampai 30 menit.
- Angkat dan dinginkan dahulu di suhu ruangan lalu masukkan sebentar ke kulkas.
- Potong potong sesuai selera, bisa persegi panjang atau bentuk stik.
- Masukkan potongan nugget tadi kedalam wadah berisi tepung lalu celupkan di wadah berisi telur ayam dan terakhir ke wadah berisi tepung roti.
- Ulangi sampai habis lalu bekukan di freezer supaya benar benar melekat lalu siap untuk digoreng atau disimpan di wadah kedap udara di freezer.
2. Resep Nugget Ayam Keju
Sebenarnya citarasa ayam sebagai bahan utama resep nugget ini sudah cukup gurih untuk membuat resep nugget buat hidangan di rumah. Tetapi kalau memang suka yang gurih gurih, resep nugget ayam keju ini bisa dicoba. Perpaduan ayam dan kejunya memang membuat makanan ini terasa lebih enak dan lezat. Tidak kalah dengan nugget frozen yang banyak dijual oleh perusahaan besar.
Resep Nugget Ayam Enak dan Sehat
Bahan bahan untuk Resep Nugget Ayam Keju Sehat
- Karena kita akan membuat nugget ayam, tentu saja kita harus mempersiapkan bahan utamanya yaitu 500 gram daging giling Ayam segar. Usahakan untuk menggunakan ayam di bagian atas (dada) supaya hasilnya terasa enak dan gurih. Tetapi kalaupun anda ingin menggunakan ayam utuh juga tidak masalah, cuma mungkin nanti ada sedikit perbedaan di rasa akhir nya.
- 2 butir telur ayam ukuran sedang besar atau 3 butir telur ayam ukuran kecil.
- 5 bagian/siung Bawang Putih. Kupas kulitnya dan haluskan sampai lembut.
- Keju cheddar yang sudah diparut kurang lebih sebnayak 150 gram.
- Lada bubuk secukupnya (bahan ini bisa dihilangkan apabila anda berencana untuk membuat Nugget yang akan dikosumsi anak yang tidak suka pedas sama sekali).
- Penyedap rasa sedikit atau bisa dihilangkan kalau tidak ingin menggunakaannya (untuk garam nanti ditambahkan sedikit supaya rasanya tetap gurih).
- satu sendok kecil atau sendok teh garam dapur yang beryodium.
- 6 pcs Roti tawar putih. Hilangkan bagian coklat pinggirannya.
- Margarin secukupnya untuk olesan loyang.
- Bahan untuk lapisan luar nugget adalah 160 gram tepung Roti dan 2 butir telur ukuran besar.
Cara membuat Nugget Ayam Enak
- Siapkan satu wadah kecil berisi air matang untuk merendam 6 pcs roti tawar di atas. Tunggu sampai lembek, peras pelan pelan dan ambil ampasnya.
- Ambil satu wadah ukuran cukup besar. Masukkan 500 gram daging ayam, 5 siung bawah putih yang sudah dihaluskan, lada secukupnya, penyedap rasa dan garam dapur. Campur dan uleni pakai tangan sampai tercampur dengan rata.
- Masukkan ampas roti dan masukkan ke dalam adonan di atas. Campur dan aduk dengan tangan sampai rata.
- Pecahkan 2 butir telur ayam dan campur ke dalam adonan di atas sampai semua bagian tercampur dengan rata.
- Ambil loyang dan olesi dengan margarin. Masukkan adonan di atas dan ratakan di atas loyang (bentuk pipih setebal kurang lebih 1-1.5 cm).
- Kukus loyang kurang lebih 20 menit sampai 25 menit dengan api sedang cenderung kecil. Setelah matang dinginkan di suhu ruangan.
- Ambil lagi satu wadah kecil. Masukkan 2 butir telur ayam dan kocok.
- Siapkan tempat yang agak besar dan tuang Tepung Roti di atasnya.
- Potong adonan Nugget Ayam yang sudah dingin sesuai dengan selera. Masukkan ke dalam wadah telur kemudian masukkan ke dalam wadah Tepung Roti. Gulirkan sambil agak di tekan sampai semua bagian tertutup Tepung Roti.
3. Resep Nugget Ayam Wortel
Nugget memang saat ini menjadi salah satu menu favorit keluarga saat sedang malas masak. Tinggal goreng dan jadilah lauk yang lezat buat anak anak di rumah. Supaya lebih sehat kita bisa menambahkan sayuran seperti wortel kedalam resep nugget ayam yang akan kita buat. Tenang saja, wortelnya tidak kelihatan kok jadi pas sekali bukan kalau kita punya anak yang tidak terlalu suka dengan sayuran. Bahan dan cara membuat nugget ayam wortel yang sehat bisa dilihat dibawah ini.
Bahan Utama :
- Bahan pertama adalah daging ayam segar yang sudah dicincang kurang lebih sebanyak 1/4 kg.
- Wortel segar yang sudah dikupas dan diparut sampai halus kurang lebih sebanyak 50 gram. Bisa juga diparut kasar kalau suka.
- Roti tawar kualitas bagus yang sudah dihilangkan kulit pingirnya secukupnya atau kurang lebih sebanyak 3 pcs.
- Bawang putih ukuran sedang besar yang sudah dicincang sampai halus kurang lebih sebanyak 2 pcs.
- Susu cair atau bisa juga menggunakan air kaldu ayam kurang lebih sebanyak 100 ml saja.
- Bawang bombay ukuran sedang yang sudah dicincang sampai halus juga kurang lebih sebanyak 1/4 pcs.
- Keju parut sesuai selera atau kurang lebih sebanyak 30 sampai 40 gram.
- Telur ayam ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 1 butir.
- Merica bubuk sedikit saja atau kurang lebih sebanyak 1/4 sendok kecil.
- Garam dapur beryodium sesuai selera atau kurang lebih sebanyak 3/4 sendok kecil.
- Gula pasir sesuai selera atau kurang lebih sebanyak 1/2 sendok kecil.
- Minyak goreng sedikit saja.
Bahan Tambahan :
- Putih telur secukupnya untuk bahan pencelup.
- Tepung terigu secukupnya sesuai kebutuhan.
- Tepung panir secukupnya sesuai kebutuhan.
Cara buat nugget ayam wortel
- Pertama siapkan panci untuk mengukus dan biarkan sampai panas dan mendidih.
- Sambil menunggu siapkan wajan dengan minyak sedikit saja kemudian masukkan bombay dan bawang cincang lalu aduk sampai tercium bau harum dan sisihkan.
- Siapkan blenderan kemudian masukkan susu cair bersama dengan tumisan bumbu tadi dan roti tawarnya kemudian haluskan.
- Tuang kewadah bersama dengan daging atam yang sudah dicincang dan telur ayam kemudian aduk aduk sampai semua bahan tercampur rata.
- Masukkan parutan keju dan wortelnya kemudian aduk aduk kembali sampai semua bahan benar benar tercampur rata.
- Masukkan merica halus bersama garam dan gula pasir secukupnya kemudian aduk aduk kembali sampai rata.
- Siapkan loyang yang sudah diberi sedikit margarain atau minyak atau dialasi plastik atau aluminum foil.
- Masukkan adonan resep nugget ayam wortel tadi kedalamnya.
- Masukkan ke panci kukusan dan masak sampai benar benar matang. Beri lapisan kain ya.
- Tes dengan menusuk adonan tadi dnegan lidi, kalau sudah benar benar matang angkat dan biarkan di suhu ruangan sampai dingin.
- Setelah dingin masukkan loyang tadi kedalam kulkas supaya benar benar kenyal nanti nuggetnya (kurang lebih selama 3 sampai 4 jam).
- Keluarkan dari kulkas kemudian potong dengan bentuk stik atau persegi panjang sampai habis.
- Ambil satu potong kemudian gulingkan ke wadah berisi tepung terigu lalu ke putih telur yang sudah dikocok dan terakhir ke tepung panir sampai semua bagian terbalut rata.
- Ulangi sampai habis dan bisa langsung disimpan di kotak kedap udara di freezer untuk stok atau digoreng untuk cemilan bersama keluarga.
4. Resep Nugget Ayam Tanpa Roti Tawar Sederhana
Di resep nugget diatas kita sudah menggunakan roti tawar sebagai campurannya bukan. Nah untuk yang ini kita akan membuat resep nugget ayam tanpa roti tawar. Walaupun tanpa roti dan keju, kelezatan dan enaknya tidak kalah lho dibandingkan dengan versi olahan ayam sebelumnya. Bahkan banyak yang bilang lho tidak kalah gurih dan enak dibandingkan dengan nugget fiesta yang sudah sangat populer tersebut. Buat yang ingin mencobanya, silahkan melihat bahan dan cara membuat nugget ayam tanpa roti tawar dibawah ini.
nugget ayam tanpa roti tawar enak
Bahan Yang Dibutuhkan :
- Daging ayam segar bagian dada diambil dagingnya saja kurang lebih sebanyak 1/2 kg saja.
- Telur ayam ukuran sedang kurang lebih sebanyak 2 pcs.
- Tepung tapioka supaya teksturnya nanti kelihatan lebih kenyal kurang lebih sebanyak 2 sendok makan.
- Tepung terigu kurang lebih sebanyak 4 sendok makan.
Bahan Bumbu Nugget Ayam
- Bawang merah ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 3 pcs.
- Bawang putih ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 4 pcs.
- Merica halus sedikit saja atau kurang lebih sebanyak 1/2 sampai 1 sendok kecil.
- Gula pasir sedikit saja atau kurang lebih sebanyak 1 sendok kecil.
- Garam dapur beryodium secukupnya sesuai selera.
Bahan Tambahan Untuk Lapisannya
- Telur ayam ukuran sedang kurang lebih sebanyak 2 pcs.
- Tepung panir secukupnya atau kurang lebih sebanyak 150 gram.
- Tepung terigu secukupnya sesuai kebutuhan.
Cara Membuat Nugget Ayam Tanpa Roti Tawar
- Pertama masukkan daging ayam bersama dengan 2 butir telur ayam kemudian blender sampai halus.
- Haluskan dan uleg bumbu nugget seperti bawang putih, bawang merah, merica, garam dan gula sampai halus.
- Tuang ayam yang sudah diblender tadi kedalam wadah bersama dengan bumbu halus diatas, tepung tapioka dan tepung terigunya.
- Aduk aduk semua bahan resep nugget ayam tadi sampai benar benar tercampur rata.
- Panaskan panci untuk mengukusnya.
- Sipakan loyang yang sudah dialasi dengans sedikit minyak.
- Masukkan ke panci kukusan loyang tadi dan beri atasnya kain bersih lalu tutup.
- Masak sampai matang atau kurang lebih selama 20 menit.
- Setelah matang dinginkan di suhu ruangan sampai uap panasnya hilang.
- Masukkan sebentar ke lemari kulkas supaya nanti mudah saat akan dipotong.
- Potong potong adonan nugget ayam tadi sesuai selera lalu sisihkan.
- Ambil wadah lalu kocok telur ayamnya.
- Ambil potongan nugget dan gulingkan kewadah berisi tepung terigu lalu celupkan ke telur kocok dan terakhir ke tepung panir.
- Setelah semua selesai masukkan sebentar kedalam freezer supaya bahan pelapisnya benar benar melekat sempurna.
- Nugget ayam siap digoreng atau disimpan di freezer untuk stok.
5. Resep Nugget Ayam Sayur
Karena memang makanan olahan ayam ini sangat disukai oleh anak anak, maka kita bisa menambah bahan lain supaya lebih sehat dan bergizi. Salah satunya tentu saja dengan sayuran seperti wortel dan brokoli. Resep nugget ayam sayur tentu lebih pas bukan kalau dibuat cemilan anak anak atau bekal sekolah bukan. Cara membuat nugget ayam sayuran ini bisa menggunakan salah satu resep diatas. Teman teman tinggal menambahkan wortel yang sudah diparut dan brokoli yang sudah dikukus dan dicacah kemudian masukkan ke adonan nuggetnya.
Setelah proses terakhir, Nugget Ayam bisa langsung di goreng atau disimpan di Freezer untuk di gunakan keesokan harinya. Anda bisa menambahkan sayuran, keju, ikan salmon, udang dan bahan lainnya untuk memberikan variasi dan rasa yang beda. Selain untuk digunakan sendiri, cara membuat Resep Nugget Ayam di atas bisa juga digunakan untuk memulai usaha penjualan Nugget Ayam Sehat dan Enak. Untuk variasi resep masakan ayam lainnya, silahkan menuju Resep Ayam Kecap Tomat Spesial, resep soto ayam atau Cara Memasak Kari Ayam India.